Dalam rangka mempererat hubungan silaturahmi serta menjaga keselamatan masyarakat pesisir, Babinsa Koramil 1709-01/Serui Sertu Haris Kardi melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama warga di area parkiran speed boat Kampung Cina Tua, Distrik Yapen Selatan, Kabupaten Kepulauan Yapen, Selasa (30/12/2025).
Kegiatan Komsos tersebut berlangsung dalam suasana akrab dan penuh keakraban. Babinsa memanfaatkan kesempatan tersebut untuk bertukar informasi dengan warga, khususnya para motoris speed boat yang setiap hari beraktivitas di laut sebagai sarana transportasi dan mata pencaharian.
Dalam penyampaiannya, Sertu Haris Kardi menghimbau kepada para motoris agar selalu berhati-hati saat melaksanakan perjalanan laut, terutama menghadapi kondisi cuaca di akhir tahun yang cenderung tidak menentu dan rawan perubahan ekstrem. Ia menekankan pentingnya memperhatikan prakiraan cuaca sebelum berlayar serta mengutamakan faktor keselamatan.
“Apabila kondisi cuaca tidak memungkinkan, sebaiknya perjalanan laut ditunda terlebih dahulu. Keselamatan jiwa jauh lebih penting daripada memaksakan berlayar dalam cuaca buruk,” tegas Babinsa.
Melalui kegiatan Komsos ini, diharapkan terjalin komunikasi yang baik antara Babinsa dan masyarakat, sekaligus meningkatkan kesadaran warga akan pentingnya keselamatan pelayaran, sehingga dapat meminimalisir risiko kecelakaan laut di wilayah Distrik Yapen Selatan.
Kehadiran Babinsa di tengah masyarakat merupakan wujud nyata kepedulian TNI AD dalam memberikan rasa aman serta mendukung aktivitas masyarakat, khususnya di wilayah pesisir Kabupaten Kepulauan Yapen.

.jpeg)
.jpeg)